2018 , Dishub Akan Buat 7 Titik ZOSS

Depok – Pekerjaan yang dianggarkan Dinas PUPR kota depok untuk Pembangunan dan Pelebaran (overlay) Jalan Tole Iskandar Kecamatan Sukmajaya Depok, sebesar Rp 1.701.085.000,00, yang dikerjakan CV. RIKA PRATAMA , telah rampung.

Namun setelah rampung masih belum sepenuhnya normal . Hal ini dilihat tidak adanya marka jalan dan rambu-rambu disepanjang jalur tersebut. serta hilangnya zebra cross atau Zona Selamat Sekolah didepan SDN Cipayung.

Terkait hal ini , Ari Manggala Kepala Seksi (Kasie) Manajemen dan Rekayasa Dinas Perhubungan Kota Depok , mengatakan setelah adanya pelebaran jalan overlay jalan Tole Iskandar oleh Dinas PUPR tahun lalu, kami dishub juga berencana untuk pembuatan marka jalan tengah dan memasang kembali zona selamat sekolah( ZOSS) serta rambu-rambu dijalur tersebut.

Menurut Ari fungsi zona selamat sekolah memang untuk fasilitas penyebrangan dan keselamatan , namun bukan hanya ZOSS saja , zebra cross serta rambu-rambu juga dapat difungsikan sebagai penyebrangan dan keselamatan bagi oenyebarang jalan.

“Nantinya akan kami pertimbangkan akan dibuat apa ZOSS atau marka zebra cross ” ,ujar Ari.

Ditahun 2018 ini , kami akan membuat tujuh titik ZOSS dan untuk marka jalan, itu kan didalam termoplas, jadi itu tergantung kebutuhan atau usulan masyarakat , tapi dilihat juga dari skala prioritasnya ,

“Mudah-mudahan ditahun ini untuk ZOSS dapat dirampungkan” , ungkap Ari .

(dot)

Loading

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Silakan mengirimkan sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: planetdepok.com@gmail.com Terima kasih.