Balaikota, Planetdepok.com – Pemerintah Kota Depok melalui Dinas Pendidikan (Disdik), tahun depan akan menambah satu Unit Sekolah Baru (USB) SMP Negeri baru di Kelurahan Pondok Cina Kecamatan Beji.
“Penambahan SMP Negeri di Kelurahan Pondok Cina ini memang sangat dibutuhkan masyarakat, pasalnya diwilayah ini belum ada SMP Negeri,” ujar Sekretaris Dinas Pendidikan Kota Depok, Sutarno,SE,MM, Rabu (30/11/2022).
Di Kecamatan Beji, sambungnya, sebenarnya ada dua SMP Negeri, yaitu SMP Negeri 5 dan SMP Negeri 26, tetapi bagi warga di wilayah Pondok Cina, lokasi tersebut sangat jauh dan warga harus menyebrang jalan utama Margonda.
“Terlebih, dengan sistem zonasi sekarang ini, sudah pasti warga wilayah Pondok Cina akan sulit bersaing,” tandasnya.
Terpaksa, lanjutnya, bersaing dengan nilai raport atau jalur prestasi. Jika gagal tentu ke sekolah swasta dan dimungkinkan akan ada yang putus sekolah.
“SMP Negeri baru yang akan dibangun di wilayah Pondok Cina nanti, lokasinya tidak terlalu jauh dari Masjid Raya,” imbuhnya.
Selain penambahan SMPN baru di Beji kata Sutarno, Disdik juga tengah mengkaji penambahan SMP Negeri baru di beberapa wilayah seperti di Kecamatan Sukmajaya, Cimanggis, dan Kecamatan Tapos.
“Tapi, sekarang kami lebih fokus dulu untuk membangun SMPN di Pondok Cina,” pungkasnya. *iki