Bang Imam Minta Warga P2WKSS Terus Jaga & Lanjutkan Program

Duren Seribu, Planetdepok.com – Wakil Wali Kota Depok Imam Budi Hartono berpesan kepada warga lokasi khusus (lokus) Peningkatan Peranan Wanita menuju Keluarga Sehat dan Sejahtera (P2WKSS) RW 04, Kelurahan Duren Seribu (Duser), agar terus menjaga apa yang sudah dilakukan oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Depok di lingkungannya.

Hal itu, katanya demi memberikan pemberdayaan yang berkelanjutan dan bisa terus dievaluasi.

“Saya berpesan kepada warga RW 04 semua disini, tolong apa yang sudah dikerjakan jangan hari ini saja selesai, tapi berlanjut terus dan terevaluasi sama seperti lokus yang lainnya,” pintanya, Rabu (6/12/23).

Meski telah berakhir, lanjutnya, Pemkot Depok akan terus memantau lokasi tersebut.

Agar pemberdayaan yang diharapkan bagi para perempuan, bisa benar-benar tercapai.

Sehingga, bisa memberikan kesejahteraan sesuai dengan yang diharapkan.

“Kita pantau terus, agar benar-benar pemberdayaan perempuan yang dilakukan, dapat memberikan kesejahteraan seperti harapan dari Pemerintah Kota maupun Provinsi,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) Kota Depok Nessi Annisa Handari menambahkan, masyarakat di lokus P2WKSS RW 04 Duser, harus tetap menjaga keberlangsungan dari kegiatan yang telah diberikan oleh perangkat daerah (PD) maupun unsur lainnya.

Pasalnya, dari apa yang sudah dilakukan, dapat meningkatan perekonomian maupun menjadikan keluarga lebih berdaya.

“Mudah-mudahan dengan segala kegiatan di lokasi P2WKSS ini, bisa memberikan kesejahteraan kepada masyarakat,” tandasnya. *iki

Loading

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Silakan mengirimkan sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: planetdepok.com@gmail.com Terima kasih.