Rangkapan Jaya, Planetdepok.com – Camat Pancoran Mas (Panmas) Zikri SWI Darmawan mengharapkan, agar pengadaan lahan Posyandu, harus dikejar mulai dari sekarang. Pasalnya, dalam 2 tahun berturut-turut, tidak bisa diberikan hibah.
Pengadaan tanah untuk Posyandu, harus di kejar dari sekarang, karena dalam dua tahun berturut-turut dapat hibah, itu tidak bisa,” jelasnya, saat sambutan Musrenbang Kelurahan Panmas, Senin (22/1/24).
Lebih jauh ia memaparkan, dari daftar usulan Musrenbang, akan ada negosiasi sehingga terjadi usulan prioritas yang bisa disepakati.
“Usulan tersebut bisa jadi clear di tingkat Kelurahan, mana yang bisa kita salurkan ke dinas lain atau Pokir,” ujarnya.
Ia mengakui, setiap wilayah memiliki masalah prioritas yang berbeda. Meskipun dana Kelurahan Rp2,5 miliar tidak mencukupi untuk penanganannya, namun masih ada slot pendanaan lainnya, yang dapat dimanfaatkan.
“Anggaran sumber daya pemerintah terbatas. Tetapi prioritas itu perlu, sehingga ada jalur-jalur lain yang bisa ditempuh masyarakat,” imbuhnya.
Ada kegiatan yang tidak bisa dialokasikan pada dana kelurahan, tukasnya, namun bisa diusulkan alokasi perangkat daerah, melalui form A4 dan anggota dewan yang punya dana aspirasi atau Pokir.
Zikri menekankan, usulan-usulan masyarakat yang belum tertampung melalui dana kelurahan, dapat diteruskan ke perangkat daerah dan anggota legislatif.
“Form A4 itu harus dikawal dan setiap Musrenbang menunjuk delegasi ke tingkat kecamatan untuk mengawal program prioritas itu, untuk dibuat kesepakatan baru di tingkat kecamatan,” sambungnya.
Zikri juga menyoroti persoalan fasilitas kesehatan di Rangkapan Jaya. Katanya bila diperlukan agar mendorong pembangunan Puskesmas, karena Puskesmas Rangkapan Jaya Baru (RJB) punya dua wilayah kerjanya.
Meski bergabung dengan Puskesmas RJB, ia meyakini bahwa pelayanan kesehatan warga Rangkapan Jaya masih memungkinkan di cover Puskesmas RJB.
Pada kesempatan itu, ia juga menyampaikan Rangkaian Jaya memang kekurangan fasilitas pendidikan.
“SD masih kurang, SMP juga tidak ada, tapi nanti di Rangkapan Jaya akan ada sekolah MTs Negeri,” tandasnya. *iki