Sholawat Badar Ibu-ibu Antarkan Supian Suri Menuju Depok Satu

Sholawat Badar Ibu-ibu Antarkan Supian Suri Menuju Depok Satu
Cawalkot Depok Supian Suri saat Festival Qosidah Kota Depok (foto: wis)

Sukmajaya, Planetdepok.com – Sholawat Badar ratusan ibu-ibu anggota dari Qasidah se Kota Depok, sambut kehadiran calon Walikota Depok Haji DR.H.Supian Suri, MM, dalam acara silaturahmi Parade dan Festival Qasidah, di studio alam TVRI, Sukmajaya, Sabtu (6/7/2024).

Calon walikota Depok H. Supian Suri (SS), yang datang bersama rombongan mengenakan baju koko warna biru muda dengan peci hitam, disambut dengan sholawat ratusan ibu-ibu dari anggota qasidah se kota Depok.

Suara sholawat bergema, membuat merinding yang hadir di Acara Festival Qasidah, yang digelar Babah Kukar.

Parade dan Festival Qosidah untuk kali ketiga itu, diikuti lebih dari 50 Group Qasidah yang datang dari berbagai wilayah di Kota Depok.

Termasuk juga dari Sasak Panjang, Susukan,Parung dan wilayah Kota Depok. Mereka melantunkan lagu-lagu Qosidah diiringi kelompok musiknya masing-masing.

Supian Suri (SS) dalam sambutannya mengatakan, menyambut baik dukungan yang diberikan ibu-ibu dari majelis dan juga grup Qosidah dari wilayah Kota Depok.

“Dukungan ini, menjadi penyemangatnya untuk dapat mencalonkan menjadi Walikota Depok ,” tukasnya.

Sebagai putra asli daerah yang telah berusia 49 tahun dan 25 tahun diantaranya mengabdi ke pemerintahan Kota Depok, tentunya cukup banyak sudah yang dilakukan untuk membangun Depok.

SS yang lulusan STPDN mengatakan, pihaknya ingin berbuat lebih banyak lagi untuk membangun dan menjawab permasalahan yang ada di Depok. Seperti kemacetan, sampah, masalah urban, pengangguran dan permasalahan lainnya.

Ia berjanji, akan membangun komunikasi yang lebih baik lagi dengan pemerintah pusat.

Sehingga, ujarnya, lebih mudah dalam menangani permasalahan di Kota Depok, seperti kemacetan dijalan Sawangan akan dapat teratasi.

“Masalah kemacetan di Sawangan misalnya, akan mendapat prioritas perhatian saya,” tambahnya.

Pelebaran jalan tersebut, urainya, harus dilaksanakan tentunya sebagai prioritas dalam menghadapi permasalahan kemacetan di wilayah setempat.

Pada acara silahturahmi Parade dan Festival Qosidah, tersebut Supian Suri juga memberikan santunan kepada puluhan anak yatim piatu dan hadiah pada peserta, yang mampu menyampaikan pantun dihadapannya.

Sementara itu, Sukarna yang biasa dipanggil babah Ukar mengatakan, pelaksanaan kegiatan Silahturahmi Parade dan Festival Qosidah tahun ke tiga, dimaksudkan selain untuk melestarikan musik Islami juga sebagai ajang silahturahmi.

Katanya, kegiatan itu merupakan idenya, untuk menggalang dan juga meningkatkan cintanya kepada seni musik qasidah di kota Depok.

Pada kesempatan tersebut, juga dilakukan deklarasi dari para pengajar yang ada di kota Depok, agar Sopian Suri menjadi Walikota Depok 2025- 2030 mendatang. *iki

Loading

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Silakan mengirimkan sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: planetdepok.com@gmail.com Terima kasih.