Warga RW 08 Pengasinan Tasyakuran Sambut Kemerdekaan RI ke-79

Warga RW 08 Pengasinan Tasyakuran Hari Kemerdekaan RI ke-79
Ketua RW 08 Kelurahan Pengasinan Ade Nopiansyah (foto: ano)

Pengasinan, Planetdepok.com – Memperingati HUT ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia, masyarakat RW 08 Kelurahan Pengasinan Kecamatan Sawangan, Kota Depok menyelenggarakan Tasyakuran, Jum’at (16/8/2024).

Puluhan nasi tumpeng yang terkumpul dari tiap RT, dihidangkan dalam tasyakuran tersebut, yang merupakan bagian dari tradisi tingkat RW.

Ketua RW 08 Kelurahan Pengasinan Ade Nopiansyah menjelaskan, tasyakuran itu dilakukan tiap RT-nya masing-masing.

Artinya, menunjukkan komitmen mereka untuk berpartisipasi dalam kegiatan masyarakat setempat.

“Ini adalah bagian dari Tasyakuran rutin, yang kami adakan setiap tahun. Kali ini dalam rangka HUT Kemerdekaan RI Ke-79,” ujarnya.

Warga RW 08 Pengasinan Tasyakuran Hari Kemerdekaan RI ke-79
Nasi tumpeng tiap RT saat tasyakuran HUT RI ke 79 RW 08 pengasinan (foto:ano)

Ia mengharapkan, acara tersebut dapat terus memperkuat kebersamaan, kekompakan dan rasa syukur, sebagai bangsa yang merdeka.

Ade juga mengapresiasi kegiatan itu, sebagai bentuk rasa syukur atas kemerdekaan yang telah bangsa Indonesia raih.

Ia mengutarakan, partisipasi para Ketua RT 01 sampai 05 dalam acara Tasyakuran ini, merupakan wujud nyata dari rasa syukur dan komitmen kami, untuk selalu hadir dalam setiap kegiatan positif masyarakat.

“Ini merupakan wujud nyata dari rasa syukur dan komitmen kami, untuk selalu hadir dalam setiap kegiatan positif masyarakat. Saya harapkan warga dapat terus menjaga tradisi dan mempererat tali silaturahmi antar warga seperti ini,” pungkasnya. *iki

Loading

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Silakan mengirimkan sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: planetdepok.com@gmail.com Terima kasih.