Dewan Pakar PKS & Dedengkot Golkar Depok Hadiri Deklarasi Supian-Chandra

Dewan Pakar PKS & Dedengkot Golkar Depok Hadiri Deklarasi Supian-Chandra
Dewan Pakar PKS Depok H. Yahman Setiawan (Kemeja putih tengah) menghadiri Deklarasi Supian-Chandra (foto: rht)

Jatimulya, Planetdepok.com – Dewan Pakar PKS Kota Depok H. Yahman Setiawan dan dedengkot Partai Golkar Djaenul, menghadiri Deklarasi pasangan calon wali kota dan wakil wali kota Depok H. Supian Suri-Chandra Rahmansyah, di Lapangan Irekap, Jatimulya, Kamis (29/8/2024)

Tampak ada dua Dewan Pakar PKS yang hadir, yakni H. Yahman Setiawan yang juga pernah menjabat Bendahara DPD Partai Golkar Depok dan Jamhurobi, yang juga merupakan mantan Caleg PKS.

Yahman terlihat duduk di belakang Supian-Candra dan pengurus parpol lainnya, seperti Ketua DPP PPP Hj. Qonita Lutfiyah.

Baca Juga:  Alumni Muda Gontor Putar Haluan Dukung Supian-Chandra

Kemudian, Ketua Tim Pemenangan Supian-Chandra H. Nuroji; tokoh masyarakat Cimanggis H. Idin Ibrahim dan Ketua DPC PKB Depok M Faizin.

Terkait kehadirannya dalam deklarasi tersebut, H. Yahman menjawabnya singkat. “Ya, kami hadir,” ucapnya singkat.

Sebelumnya, Yahman juga pernah menemani Supian saat kegiatan Ngubek Empang KOOD, di kawasan Kelurahan Kalibaru, Kecamatan Cilodong.

Kedekatan Yahman dan Supian, ternyata sudah berlangsung lama, dimana H. Yahman juga pernah bersilahturahmi ke rumah Supian Suri.

Baca Juga:  Warga Kelurahan Depok Antusias Terhadap Program Supian-Chandra

Supian mengungkapkan, sosok H. Yahman merupakan sosok orang tua baginya, sekaligus tokoh pengusaha sukses asal Kota Depok

Dewan Pakar PKS lainnya yakni Jamhurobi, yang pada Pileg 2019 juga tercatat sebagai calon legislatif dari PKS Propinsi Jawa Barat, menghadiri kegiatan deklarasi Supian-Chandra.

Bahkan, saat ini Jamhurobi merupakan Ketua Koordinator Kecamatan Sawangan untuk pemenangan Supian-Chandra.

Tidak hanya dari PKS Depok, dedengkot partai Golkar Depok Djaenul juga hadir dalam acara tersebut.

Baca Juga:  Jalin Kolaborasi, SWI Depok Akan Ngopi Bareng RSUD ASA

Djaenul yang mengenakan jaket bertuliskan AMPG, langsung menyalami Supian-Chandra di atas panggung deklarasi. *Rik

Loading

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Silakan mengirimkan sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: planetdepok.com@gmail.com Terima kasih.