Hari Ibu 2021, Kota Depok Raih Banyak Penghargaan Tingkat Propinsi Jabar
Walikota Depok Mohammad Idris menerima penghargaan dari Gubernur Jabar Ridwan Kamil saat puncak acara peringatan Hari Ibu 2021 Propinsi Jabar
Walikota Depok Mohammad Idris menerima penghargaan dari Gubernur Jabar Ridwan Kamil saat puncak acara peringatan Hari Ibu 2021 Propinsi JabarBALAIKOTA, PLANETDEPOK.COM – Bertepatan pada puncak peringatan Hari Ibu 2021, Kota Depok mendapatkan sejumlah penghargaan dari Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. Hal itu diungkapkan Wakil Wali Kota Depok Imam Budi Hartono, Rabu (22/12/2021).
Penghargaan itu, kata dia antara lain Juara 1 Kelurahan Terbaik untuk Kelurahan Tanah Baru, Juara 1 pelaksana terbaik P2WKSS untuk RW 01 dan 02 Kelurahan Bojongsari, Juara 1 lomba Posyandu untuk Posyandu Karunia Kelurahan Beji Timur.
Lalu juara 1 pelaksana Terbaik Tertib Administrasi PKK untuk Kelurahan Beji dan juara 1 Pelaksana terbaik UP2K untuk Kelurahan Beji.
“Ucapan terima kasih sebesar – besarnya kepada seluruh warga yang telah membantu kemenangan ini,”tukasnya.
Selain itu, Imam Budi Hartono juga mengucapkan terimakasih kepada kader PKK, Posyandu, ketua RW,RT, LPM, Lurah, Camat, dan Dinas terkait.
“Semoga Allah membalas kebaikan kita semua, dan tahun yang akan datang lebih baik lagi,” pungkasnya.*iki
Catatan Redaksi:
Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Silakan mengirimkan sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: planetdepok.com@gmail.com Terima kasih.
Karimun, Planetdepok.com – PT PLN (Persero) melalui Unit Induk Distribusi (UID) Riau dan Kepulauan Riau, sukses menghadirkan listrik andal 24 jam nonstop untuk 769 keluarga di dua desa di Pulau Parit, Kecamatan Selat Gelam, Kabupaten Karimun, Kepulauan Riau. Upaya tersebut, sangat selaras dengan komitmen perseroan dalam mewujudkan keadilan energi di seluruh Tanah Air Indonesia. Salah […]
Cisalak, Planetdepok.com – Guna mewujudkan janji kampanye Supian – Chandra, maka Pemerintah Kota (Pemkot) Depok melalui Bapemperda DPRD Kota Depok, akan membuat Peraturan Daerah (Perda) terlebih dahulu. Hal demikian itu, Walikota Depok Supian Suri sampaikan, usai membuka Musrenbang tingkat Kota Depok dan RPJMD 2025-2029, di gedung Joko Widodo lantai 6, kompleks Universitas Islam Indonesia Internasional […]
GDC, Planetdepok.com – Anggota DPRD Kota Depok dari Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) H. Bambang Sutopo (HBS), menyebutkan masih banyak kekurangan yang perlu dibenahi di Kota Depok. Hal itu disampaikan HBS, setelah mengikuti rapat paripurna DPRD Kota Depok, dalam rangka hari jadi ke 26 Kota Depok, di ruang rapat paripurna DPRD, Jalan Boulevard Green Depok […]
Mampang, Planetdepok.com – Meski berbeda Partai politik, Anggota Legislatif (Aleg) Kota Depok dari Fraksi PKS H.Imam Musanto, S.pd, M.M, menyatakan ikut mendukung program dan kebijakan Presiden Prabowo Subianto, dalam mensejahterakan masyarakat indonesia khususnya warga Kota Depok. Pernyataan itu ia sampaikan saat menghadiri nonton bareng wawancara Presiden RI Prabowo Subianto dengan 7 Jurnalis senior, di Aula […]