Bedah Buku Milir, Supian Suri: Orang Depok Bukan Cuma Becanda

Sekda Kota Depok Supian Suri saat menjadi keynote speaker Bedah Buku 'Milir' (foto: rik)

Sekda Kota Depok Supian Suri saat menjadi keynote speaker Bedah Buku ‘Milir’ (foto: rik)
BOJONGSARI, PLANETDEPOK.COM – Kota Depok saat ini telah menunjukkan peningkatan kehidupan ekonomi, budaya dan pembangunan yang cukup signifikan, hal itu jelas tergambar dalam sebuah buku, yang ditulis oleh orang Depok asli.

Dalam buku tersebut, mengisahkan bahwa orang Depok yang hanya hidup pas-pasan dan orang tua yang hanya pedagang, namun bisa hidup sukses membangun daerahnya sendiri.

Itulah bukti bahwa orang Depok bukan cuma becanda, tapi semua yang ada saat ini di Depok, tidak lepas dari buku keilmuan yang dipelajari orang Depok, yang menjadi modal estafet Pemerintahan Kota Depok ke depan.

Semua itu, diungkapkan Supian Suri, orang Depok asli yang kini menjadi Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Depok, saat menjadi keynote speaker bedah buku berjudul “Milir”, yang ditulis oleh KH. Syamsul Yakin, MA, bocah Depok yang dulu sering Milir dan Tugur ke pasar Cikini Jakarta jadi “tukang ketupat”, namun kini sukses menyandang gelar Doktor dan memiliki Pondok Pesantren, serta menjadi seorang Kiai dan penulis handal.

“Saat membaca buku ini, kita akan terbawa pada masa yang mungkin anak muda sekarang tidak rasakan dan belum tahu bagaimana Depok tahun 80an sampai tahun 90an,” ujarnya.

Pasalnya, kata dia, dalam buku tersebut menggambarkan kondisi Kota Depok, yang belum tersentuh pembangunan perumahan dan pembangunan pra sarana jalan serta pembangunan infrastruktur lainnya, namun kini semua itu telah berubah seiring perkembangan zaman dan tuntutan kemajuan teknologi.

“Semoga buku ini menjadi inspirasi bagi kaum muda Kota Depok, untuk terus meningkatkan kemampuan dan pendidikannya, guna lebih memajukan Kota Depok namun tetap berpegang teguh dengan nilai-nilai budaya dan kearifan lokal,” utasnya.

Bedah buku Milir, merupakan rangkaian acara hari pertama Pekan Kebudayaan Daerah dan Lebaran Depok tahun 2022, yang disajikan oleh Dinas Kearsipan dan Perpustakaan (Diskarpus) Kota Depok, Jumat (3/6/2022), dengan menghadirkan JJ Rizal selaku pembedah buku dan Ketua KOOD Dahlan selaku nara sumber. *iki/adi

Loading

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Silakan mengirimkan sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: planetdepok.com@gmail.com Terima kasih.