Cerdaskan Anak Bangsa, Kodim 0508 Buka Kursus Bahasa Inggris Gratis

DEPOK – Kodim Depok membuka kursus bahasa Inggris gratis untuk komponen masyarakat yang ada di Kota Depok. Program ini sudah berjalan dan akan terus dilaksanakan di Makodim 0508/Depok serta diseluruh Koramil jajaran Kodim 0508/Depok.

Dandim Kota Depok Letkol Inf Iskandarmanto mengatakan, kursus bahasa Inggris gratis ini merupakan program Pangdam Jaya/Jayakarta, Mayor Jenderal (Mayjen) TNI Joni Supriyanto yang nantinya akan berjalan secara berkelanjutan.

Selain bertujuan mencerdaskan anak bangsa, program ini juga bertujuan untuk amal ibadah.

“Program ini dapat meningkatkan kompetensi masyarakat di era globalisasi dan ekonomi digital,” kata Dandim usai Lounching Pengajaran Bahasa Inggris Gratis di aula Makodim Depok, Jalan Pramuka No.2, Mampang, Pancoranmas, Kota Depok, Kamis (26/4/2018).

Menurutnya, dengan menguasai bahasa inggris, masyarakat lebih mudah untuk berinteraksi.

“Selain dapat membantu melanjutkan pendidikan ke jenjang berikutnya, menguasai bahasa inggris berpeluang besar untuk mendapatkan pekerjaan,” jelas Dandim.

Oleh sebab itu, Dandim mengajak kepada masyarakat Depok, khususnya kalangan pelajar, untuk mau menggali potensi yang dimilikinya dengan mengikuti kursus bahasa Inggris secara gratis.

“Kursus ini sudah berjalan dan akan terus dilaksanakan di makodim Depok maupun di koramil-koramil setempat,” pungkas Dandim.

Nanda (17), salah satu peserta kursus bahasa Inggris Gratis sangat mengapresiasi program yang dijalankan di jajaran Kodam Jaya Jayakarta.

Menurutnya, kursus bahasa Inggris Gatis tersebut, sangat membantu dirinya menimba ilmu tanpa harus merogo kocek orang tuanya.

“Alhamdulillah program ini sangat membantu kami mengembangkan kemampuan berbahasa Inggris,” kata Nanda usai mengikuti kursus.

Ia berharap, kursus yang diadakan Kodim Depok dapat membantu dirinya melanjutkan pendidikan ke jenjang berikutnya.

“Semoga program ini dapat berjalan lancar. Bagi teman-teman yang tidak mampu kursus ditempat bimbingan belajar, dapat mengikuti kursus gratis di Kodim,” pungkas Nanda.

Pantauan di aula Makodim Depok, kursus bahasa Inggris Gratis dihadiri oleh Kepala Peralatan Kodam (Kapaldam) Jaya Jayakarta Kolonel Cpl M. Firman. Selain para pelajar, prajurit dan PNS Kodim juga mengikuti kursus.

*Berikut tempat dan jadwal kursus bahasa Inggris Gatis di Jajaran Kodim 0508/Depok*

*Aula Makodim 0508/Depok*
Jl. Pramuka No. 2, Mampang,
Pancoranmas, Depok.
Selasa : Pukul 15.00 – 17.00
Jumat : Pukul 15.00 – 17.00

*Koramil 01/Pancoranmas*
Jl. Raya Citayam No. 4,
Pancoranmas.
Senin : Pukul 15.00 – 17.00
Kamis : Pukul 15.00 – 17.00

*Koramil 02/Beji*
Jl. Depok Indah 2 Blok B No.2, Beji.
Selasa : Pukul 15.00 – 17.00
Jumat : Pukul 15.00 – 17.00

*Koramil 03/Sukmajaya*
Jl. Merdeka No.2, Mekar Jaya,
Sukmajaya.
Senin : Pukul 15.00 – 17.00
Rabu : Pukul 15.00 – 17.00

*Koramil 04/Bojonggede*
Kp. Gedong, Desa Bojonggede,
Kec. Bojonggede, Kab. Bogor.
Selasa : Pukul 15.00 – 17.00
Kamis : Pukul 15.00 – 17.00

*Koramil 05/Sawangan*
Jl. Raya Mucktar, Sawangan.
Rabu : Pukul 15.00 – 17.00
Jumat : Pukul 15.00 – 17.00

*Koramil 06/Cimanggis*
Jl. Raya Bogor No.14, Curug,
Cimanggis, Depok.
Senin : Pukul 15.00 – 17.00
Kamis : Pukul 15.00 – 17.00

*Koramil 07/Limo*
Jl. Raya Limo No.22, Limo.
Selasa : Pukul 15.00 – 17.00
Jumat : Pukul 15.00 – 17.00

 

(dotce)

Loading

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Silakan mengirimkan sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: planetdepok.com@gmail.com Terima kasih.