Disporyata Kota Depok Akan Gelar Porpemkot Pertengahan Oktober

Sekretaris Disporyata Kota Depok Eko Herwiyanto

Sekretaris Disporyata Kota Depok Eko Herwiyanto
BALAIKOTA, PLANETDEPOK.COM – Dinas Pemuda, Olahraga, Kebudayaan, dan Pariwisata (Disporyata) Kota Depok siap menggelar ajang tahunan Pekan Olahraga Pemerintah Kota (Porpemkot) tahun 2021. Kompetisi tersebut akan melibatkan organisasi perangkat daerah dan instansi vertikal di Kota Depok.

Sekretaris Disporyata Kota Depok, Eko Herwiyanto mengatakan, pendaftaran telah dibuka mulai 27 September hingga 5 Oktober 2021. Pendaftaran dapat dilakukan langsung dengan mendatangi Kantor Disporyata Kota Depok Gedung Dibaleka II lantai 9.

“Ini event tahunan kami untuk setiap perangkat daerah dan instansi vertikal. Selanjutnya akan diikutsertakan dalam Pekan Olahraga Pemerintah Daerah (Porpemda) tingkat Provinsi Jawa Barat,” tuturnya, Rabu (29/9/21).

Dikatakan Eko, pertandingan Porpemkot akan dimulai pada 12-15 Oktober mendatang. Untuk lokasi pertandingan berbeda-beda disesuaikan dengan cabang olah raga (cabor).

Adapun cabor yang akan dipertandingkan antara lain tenis meja, biliar, catur, basket 3 on 3, bulu tangkis, dan mini soccer.

Eko menjelaskan, untuk persyaratan perserta di antaranya melampirkan fotokopi SK PNS atau CPNS bagi pegawai, sedangkan non PNS atau kontrak melampirkan SK kontrak dinas. Kemudian, melampirkan surattugas kolektif dari dinas.

“Lalu, khusus cabor beregu boleh menggunakan pegawai non PNS atau kontrak maksimal dua orang serta memperhatikan protokol kesehatansaat bertanding,” jelasnya.

Eko berpesan kepada seluruh perangkat daerah dan instansi vertikal untuk turut serta terlibat dalam kompetisi Porpemkot. Ini juga sebagai upaya memunculkan atlet baru di Kota Depok.

Kami ingatkan agar dapat teribat dalam kegiatan tersebut, demi memajukan bidang olahraga di Kota Depok,” pungkasnya. *cky

Loading

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Silakan mengirimkan sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: planetdepok.com@gmail.com Terima kasih.