Forward Bersama AWAN Gelar Lomba Karaoke & Festival Musik HPN 2022

KALIBARU, PLANETDEPOK.COM – Dalam rangka memperingati Hari Pers Nasional (HPN) 2022, Forum Wartawan Depok (FORWARD) bersama Asosiasi Wartawan Nasional (AWAN) menggelar acara Lomba Karaoke dan Festival Musik di Kedai Arek, Jl. Abdul Gani 1 Kel. Kalibaru Kec. Cilodong Kota Depok, Jumat dan Sabtu, 25-26 Februari 2022.

Acara tersebut merupakan rangkaian kegiatan HPN Kota Depok, yang rencananya akan digelar acara puncaknya, di Balai Rakyat Depok II Tengah, Sukmajaya Kota Depok pada tanggal 9 Maret 2022.

Saat membuka acara tersebut, Jumat (25/2/2022), Kepala Diskominfo Kota Depok Manto menyampaikan, Diskominfo sangat mengapresiasi acara lomba itu, juga kegiatan-kegiatan yang telah dilaksanakan oleh Organisasi dan Komunitas Wartawan Depok lainnya seperti acara baksos, mancing bareng, Ngopi Bareng Sekber Wartawan Kota Depok dan nanti puncak acara HPN 2022 tingkat kota Depok.

Dalam sambutannya, Ketua FORWARD Tuhari Arek yang juga sebagai Owner KEDAI AREK mengucapkan terima kasih kepada Kadis Kominfo Kota Depok dan seluruh undangan lainnya yang dapat hadir dalam acara tersebut.

Selain itu, dia pun mengingatkan Pemerintah Kota Depok mengenai dana pembinaan untuk Organisasi Kewartawanan yang dulu pernah ada, namun sekarang ditiadakan.

“Oleh karena, itu kami dari para Ketua Organisasi Kewartawanan telah sepakat untuk mengusulkan kembali kepada pihak pemerintah daerah dan DPRD Kota Depok, agar dapat menyetujui mata anggaran dana pembinaan kewartawanan tersebut,” ujarnya.

Menanggapi hal itu, Kadis Kominfo Kota Depok menegaskan, media sebagai sarana pemberi Informasi dan edukasi untuk seluruh masyarakat, dimana pemberitaan dapat membantu perkembangan informasi agar tercipta sinergitas yang baik antara pemerintah dan media yang ada di Kota Depok.

Manto juga menyampaikan pesan Walikota Depok dan Wakil Walikota Depok, agar semua tetap mengutamakan Prokes, terutama memakai masker dan menjaga jarak karena terkait perkembangan Covid-19 di kota Depok,

Kadiskominfo Depok Manto menerima cinderamata Peringatan HPN Forward & Awan

Dalam pembukaan acara lomba karaoke tersebut Manto Djhorgi menyanyikan satu lagu, duet bersama Koordinator Wartawan Balwan Pemkot Depok Jhoni Kelmanutu dan Ketua HPN 2022 Muryanto dengan judul lagu “Titip Rindu Buat Ayah”.

Sementara itu, Kabid Kepemudaan Disporyata Kota Depok, Sada, menyampaikan apresiasi sekali terhadap para wartawan Kota Depok, dalam berkegiatan yang positif seperti itu.

Sedangkan, Camat Cilodong Supomo yang hadir dihari kedua, dalam festival Musik yang dimeriahkan oleh Band Sekber Wartawan Depok Jamming (Sendja), Sabtu,(26/2/2022), sangat mendukung sekali dengan adanya acara di Kedai Arek itu, apa lagi telah menyiapkan fasilitas untuk bernyanyi dan bermusik, kalau bisa acara seperti itu, dapat menjadi agenda rutin tahunan.

“Kedai Arek ini juga dapat mendukung Rancangan Peraturan Daerah (Perda) Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kota Depok tahun 2021-2026,” ujar Camat.

Lebih lanjut, dia mengatakan, dengan bernyanyi dapat menghilangkan rasa penat dalam menjalankan tugas pekerjaan sehari-hari, dengan bernyanyi juga dapat meningkatkan imun tubuh kita dimasa pandemi.

“Yang tidak kalah penting dengan adanya sarana dan prasarana Kedai Arek ini, dapat menjadi tempat untuk mengembangkan bakat anak-anak muda dibidang seni dan budaya,” pungkasnya. *iki

Loading

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Silakan mengirimkan sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: planetdepok.com@gmail.com Terima kasih.