Kecamatan Sukmajaya Sosialisasikan Harmonisasi Kewaspadaan Dini

Camat Sukmajaya Wiyana saat sambutan (foto: wnd)

Camat Sukmajaya Wiyana saat sambutan (foto: wnd)
Sukmajaya, Planetdepok.com – Kecamatan Sukmajaya menggelar Sosialisasi Harmonisasi Kewaspadaan Dini, di Aula Kantor Kecamatan Sukmajaya, Rabu (26/7/2023).

Kegiatan tersebut, diikuti stakeholder kecamatan dan kelurahan, tokoh agama, tokoh masyarakat, serta Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM).

Camat Sukmajaya Wiyana mengatakan, sosialisasi dilakukan sebagai upaya preventif terhadap hal-hal yang mencurigakan dan dikhawatirkan menyebabkan terjadinya ketidaknyamanan dan kegaduhan di masyarakat.

“Ini kami lakukan agar seluruh elemen termasuk masyarakat, dapat bersama menjaga keamanan lingkungan, terlebih dalam momen menjelang Hari Ulang Tahun (HUT) RI dan Pemilu tahun 2024,” tukasnya.

Menurutnya, saat ini Kecamatan Sukmajaya dalam kondisi yang tenang dan kondusif.

Seluruh elemen masyarakat, lanjutnya, bisa saling bekerja sama untuk menjaga keamanan.

“Terus kami sampaikan, agar seluruhnya dapat bersinergi bersama dalam menciptakan kenyamanan dan keamanan di lingkungan,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Seksi Pemerintahan, Ketentraman, dan Ketertiban Kecamatan Sukmajaya Esih Samiasih mengungkapkan, dalam sosialisasi melibatkan unsur kepolisian, FKDM Kota Depok, dan Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Kota Depok.

“Sehingga harapannya para tokoh agama dan tokoh masyarakat mendapatkan informasi terkait pencegahan dini dan selanjutnya dapat diimplementasikan di lingkungan untuk menjaga kondusivitas,” pungkasnya. *iki

Loading

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Silakan mengirimkan sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: planetdepok.com@gmail.com Terima kasih.