Kejar Target 70%, Pemkot Depok Lakukan Gebyar Vaksinasi Serantak 11 Kecamatan

DEPOK, PLANETDEPOK.COM – Satgas Penanganan Covid-19 Kota Depok, mulai besok, menggelar program Gebyar Vaksinasi Covid-19 secara serentak di 11 kecamatan di Kota Depok.

Vaksinasi tersebut, akan berlangsung selama 5 hari, mulai 1 September hingga 5 September 2021.

“Vaksinasi serentak di 11 kecamatan di Kota Depok selama lima hari, dari 1-5 September 2021. Vaksin yang digunakan yakni jenis Pfizer yang dapat digunakan untuk usia 12 tahun keatas,” ujar Juru Bicara (Jubir) Satgas Covid-19 Kota Depok, Dadang Wihana di Balai Kota Depok, Selasa (31/8/21).

Baca Juga:  Capaian Kinerja Rata-rata Diatas 90 Persen, Pelayanan Kesehatan Kota Depok Kian Membaik

Vaksinasi menargetkan 1.000 orang seetiap harinya, di setiap kecamatan. Warga yang belum melakukan vaksinasi dapat mendaftar melalui RT-RW atau kantor kelurahan setempat. Vaksinasi massal dilaksanakan dari pukul 08.00-14.00 WIB,” ujarnya.

Baca Juga:  Kejar Herd Immunity, PDAM Tirta Asasta Depok Gelar Vaksinasi Dosis Kedua

Pelaksanaan vaksinasi akan berlangsung di 11 kecamatan di Kota Depok yakni, Kecamatan Beji, Pancoran Mas, Sukmajaya, Tapos, Cimanggis, Bojongsari, Sawangan, Cipayung, Cilodong, Limo dan Cinere.

“Ini upaya kami untuk percepatan vaksinasi untuk mencapai 70 persen target di Oktober 2021,” tandasnya. *cky

Loading