Kelurahan Rangkapanjaya Mulai Petakan Titik Lubang Biopori

RANGKAPANJAYA, planetdepok.com – Kelurahan Rangkapan Jaya, Kecamatan Pancoran Mas, siap mewujudkan program 100.000 lubang biopori yang dicanangkan Pemerintah Kota Depok.

Pihaknya menargetkan, pembuatan lubang biopori akan menyasar setiap Rukun Tetangga (RT).

“Kami optimis target satu RT 20 lubang biopori tercapai,” ujar Lurah Rangkapan Jaya, Kharisma Eka Putra, usai sosialisasi quick program 100 ribu biopori kepada para Ketua RW, Senin (5/4/21)

Dikatakan Kharisma, rencananya, pembuatan lubang biopori dilakukan di 107 RT. Saat ini pihaknya tengah memetakan lokasi yang menjadi sasaran pembuatan.

“Kami sedang memetakan lokasi pembuatan lubang biopori dan diarahkan ke wilayah yang rawan genangan air atau banjir,” katanya. *cky

Loading

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Silakan mengirimkan sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: planetdepok.com@gmail.com Terima kasih.