Ketua DPRD Bogor Apresiasi Aksi Cepat Pemkab Perbaiki 2 Jembatan Putus

Ketua DPRD Bogor Apresiasi Aksi Cepat Pemkab Perbaiki 2 Jembatan Putus

Bogor, Planetdepok.com – Jelang hari raya Idul Fitri 1446 Hijriah, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor bergerak cepat (Gercep) memperbaiki dua jembatan putus akibat banjir bandang, Minggu (2/3/2025).

Jembatan tersebut, yang berada di Kecamatan Megamendung dan Kecamatan Cisarua ini, kini sudah bisa diakses masyarakat.

Ketua DPRD Kabupaten Bogor Sastra Winara, mengapresiasi kerja sama berbagai pihak dalam pemulihan infrastruktur di wilayah Cisarua.

Baca Juga:  Lurah Duren Mekar Minta Warga Bantaran Kali Waspada Potensi Banjir

“Terima kasih kepada Pemkab Bogor dan TNI, yang telah membantu masyarakat di Kecamatan Cisarua,” kata Sastra saat meninjau kesiapan infrastruktur menjelang Hari Raya Idul Fitri, di Kecamatan Cisarua, pada Rabu (26/3/25) malam.

Peninjauan infrastruktur itu, ia lakukan bersama Bupati Bogor Rudy Susmanto dan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Bogor.

Baca Juga:  Lurah Soleh Fasilitasi Pertemuan 4 RW untuk Mengatasi Banjir di PDM

“Kami datang ke sini untuk memastikan kelancaran akses masyarakat, terutama setelah delapan jembatan mengalami kerusakan akibat bencana alam banjir yang melanda wilayah Kabupaten Bogor,” ujar Sastra.

Ia menyampaikan, berkat kolaborasi berbagai pihak, jalan yang sebelumnya terputus, kini telah dapat dilalui kembali oleh masyarakat.

“Pemkab Bogor, bergerak cepat melakukan perbaikan infrastruktur ini. Mudah-mudahan, ini bisa mempermudah jalur mudik dan wisata saat Lebaran nanti,” ungkap Sastra. (iki)

Loading