Mohammad Idris Temui Alim Ulama Perum BSI 2

PENGASINAN, planetdrpok.com – Temu tokoh dan alim ulama yang diselenggarakan di RW 11, Perumahan Bumi Sawangan Indah 2 Kelurahan Pengasinan kecamatan Sawangan Kota Depok, Jumat (2’/10/2020) .

KH.Mohammad Idris menyampaikan, saya sangat apresiasi khususnya RW 11 perumahanan BSI 2 ini dengan keterbatasan, namun kekaryaan dan kerja-kerja sudah tidak diragukan lag,i khususnya mengenai kewargaan, partisipasi dan pelayanan dipemerintahan.

“Kedepannya, kami lebih mendekatkan kata Religius ke misi , dalam hal memprogramkan kegiatan-kegiatan religius ini lebih dekat”, tukasnya.

Visi Berbudaya, dengan maksud lebih ditingkatkan menjadi budaya-budaya yang positif ditengah masyarakat, seperti halnya budaya kebersihan, gotong royong, kesehatan, termasuk pengembangan seni budayaa. Mewujudkan masyarakat yang religius berbudaya berbasiskan kebhinekaan dan ketahanan keluarga.

Menurutnya, religius ini tidak hanya berkegiatan dalam.agama saja, namun kegiatan-kegiatan yang mengarah bela negara, kerukunan antar ummat beragama, dan kerukunan ummat dalam satu agama. Menurut survey dari Universitas Indonesia untuk kerukunan ummat beragama di Kota Depok nilainya B

“Masih dari penelitian Universitas Indonesia (UI) menyatakan, kerukunan dalam satu agama nilainya adalah B- (B minus). Artinya ini adalah sebuah pembelajaran bahwa, dalam satu agama itu sensitivitas dan emosional akan muncul .Dan satu hal lagi kami melibatkan partai koalisi dan pakar dan atau profesional dari UI dan Gunadarma, serta tokoh masyarakat memunculkan kata budaya dalam misi.”bebernya.

Idris mengatakan, mohon masukan-masukannya untuk dituangkan dalam RPJMD lima tahunan, apabila Idris-Imam terpilih menjadi Wali dan Wakil Wali Kota Depok, dan apabila pemilihan kepala daerah dan dewan secara serentak dilaksanakan pada tahun 2024, maka usia Wali dan Wakil Wali Kota hanya 3 tahun 8 bulan dalam jabatannya.

” Untuk insentif pembimbing rohani sudah kami lakukan dan akan lebih diringkatkan.lagi bagi sipenerima insentif, seyogyanya,kaitan dengan keagamaan berbasis,dari kementerian agama. Untuk itu kami usulkan sebagai payung hukum Raperda Penyelenggaraan Kota Religius, semua kegiatan keagamaan, dan ini akan dibahas tahun 2021 dan pasti ada yang suka namun ada juga yang tidak suka.” imbuh Idris.

Masih dari Idris, janji kampanye yaitu membangun alun-alun taman hutan kota wilayah barat, dan satu hal bahwa kita sudah bekerjasama dengan indocement untuk sampah yang ada saat ini diproses menjadi briket, tentunya mohon restu Kementerian Lingkungan Hidup adanya Incinerator gaya baru yang dijamin oleh Indocement.

“Untuk Wifi gratis sudah dilaksanakan dari 924 RW, dimana 1 RW mendapatkan jatah 2 titik. Untuk RW perumahan yang sudah mampu (Swadaya), maka titiknya dialihkan ke RW yang membutuhkan dan titiknya sudah didata dan atau ditentukan oleh Diskominfo. Ini merupakan janji kampanye namun sudah dilaksanakan. Sedangkan untuk insentif RT,RW,LPM sebelum Covid-19 sudah diusulkan kedewan untuk RTadalah Rp 1jt/bulan yang lainnya disesuaikan. Dan ini kinerjanya harus terukur dan terarah karena tupoksinya adalah dari Kemendagri diterjemahkan ke perwal.”pungkas Idris.*cky

Loading

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Silakan mengirimkan sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: planetdepok.com@gmail.com Terima kasih.