Momentum Halalbihalal Tirta Asasta Perkuat Sinergitas

Momentum Halalbihalal Tirta Asasta Perkuat Sinergitas
Momentum Halalbihalal Tirta Asasta Perkuat Sinergitas

SUKMAJAYA, panetdepok.com –  PT Tirta Asasta Depok menggelar acara Halalbihalal 1446 H Senin pekan lalu (14/04/2025) di Ballroom Pesona Square.

Acara yang berlangsung penuh kehangatan ini dihadiri oleh Wali Kota Depok Supian Suri serta seluruh jajaran manajemen dan karyawan PT.Tirta Asasta Depok.

Halalbihalal tersebut tidak hanya menjadi ajang silaturahmi dan saling memaafkan, tetapi juga sebagai momentum untuk memperkuat sinergi, semangat kebersamaan, serta komitmen dalam mendorong kemajuan perusahaan ke depannya.

Acara dibuka dengan sambutan dari Direktur Utama PT Tirta Asasta Depok, Bapak M. Olik Abdul Holik, AK., M.Si, yang menyampaikan paparan kinerja perusahaan sepanjang tahun 2024. Dalam pemaparannya Ia menjelaskan capaian positif Asasta Depok dalam berbagai aspek, mulai dari keuangan, pelayanan, operasional, kinerja perusahaan, hingga rencana strategis penambahan sambungan pelanggan.

Baca Juga:  Korban Bencana Sukabumi Dapat Bantuan dari Asasta dan Pemkot Depok

Ia menuturkan, perolehan laba tahun 2024 mencapai Rp.25 miliar, hal tersebut mencerminkan peningkatan signifikan dibanding tahun sebelumnya. Dari segi kinerja perusahaan dan berdasarkan evaluasi dari Kementerian Pekerjaan Umum, PT Tirta Asasta Depok berhasil mencatatkan skor total 4,13 dari nilai 5 dengan perdikat BUMD Air Minum kategori sehat.

Dikesempatan yang sama, Wali Kota Depok Supian Suri menyampaikan apresiasi yang tinggi atas kontribusi dan kinerja PT Tirta Asasta dalam mendukung pelayanan air bersih di Kota Depok. Supian Suri juga menyampaikan harapannya terkait target laba perusahaan sebesar Rp.27 miliar dan menegaskan, Pemerintah Kota Depok siap memberikan dukungan penuh terhadap pengembangan ke depan.

Baca Juga:  Tirta Asasta Berharap Masyarakat Jangan Mencemari Lingkungan

Harapannya, seluruh karyawan dapat bekerja dengan giat, sungguh-sungguh, dan maksimal dalam memberikan kontribusi terbaiknya. Apresiasi tentunya sejalan dengan kinerja yang diberikan.

Acara berlangsung meriah dan penuh semangat dengan berbagai kegiatan, termasuk lomba fashion show bertema Lebaran 1446 H yang diikuti oleh perwakilan dari setiap bagian di PT Tirta Asasta Depok. Ini menunjukkan semangat kreativitas dan kebersamaan antar karyawan.

Siraman motivasi dari Trainer Nasional Bapak Jamil Azzaini, yang mengajak seluruh peserta untuk bisa bekerja dengan semangat be happy be productive juga ada dalam rangkaian acara tersebut.

Baca Juga:  Kegiatan Kunjungan Lapangan ke Asasta Depok Mempelajari Pengolahan Air

Suasana semakin semarak dengan penampilan Komika Khairul Umam untuk menghibur. Dengan gayanya yang khas dan segar, membawa tawa serta keceriaan dalam kebersamaan.

Selanjutnya acara ditutup dengan penuh kekeluargaan dan semangat baru untuk menghadapi tantangan di masa depan.

Loading

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Silakan mengirimkan sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: planetdepok.com@gmail.com Terima kasih.