MTQ XXI Kota Depok Kesalehan Sosial Berjiwa Qur’ani

Sri Utomo bersama Sekda Hardiono saat penyerahan piala bergilir MTQ

Sri Utomo bersama Sekda Hardiono saat penyerahan piala bergilir MTQ
BEJI, planetdepok.com – MTQ ke XXI Kota Depok yang telah dibuka oleh Sekda Kota Depok Hardiono, Rabu (15/11) di Balai Rakyat Beji, akan digelar selama 3 hari mulai dari 25-27 November 2020.

Ketua Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an Kota Depok Sri Utomo dalam sambutannya menyampaikan, MTQ XXI terdiri dari 9 mimbar, 7 cabang, 50 orang Hakim. Tiap kecamatan mengirimkan 40-42 orang perwakilannya.

“Tema kali ini, Mari Kita Mewujudkan Kesalehan Sosial yang Berjiwa Qur’ ani.
MTQ ini menerapkan Adabtasi Kebiasaan Baru, khas dilaksanakan di masa pandemi”, terang Sri.

Dia menjelaskan, cirinya kesadaran bahaya covid, kesehatan dan keselamatan, kebemanfaatan, dan keberlangsungan MTQ tiap tahun, tidak ada pengerahan massa yang berjumlah kolosal.

Sri mengisahkan, biasanya MTQ diawali pawai taaruf, tapi tahun ini tidak ada. Mudah-mudahan tahun depan sudah bisa lagi lakukan pawai taaruf. Kali ini juga, tambahnya, keterlibatan massa dialihkan melalui medsos dan online.

Ia menjamin, tiap mimbar prosesnya tidak ada kerumunan. Dia meminta semua Pj Lurah-lurah di Beji, agar mengatur posisi peserta dengan jarak 1,5 meter dan jangan sampai ada kerumunan, sebelum masuk lakukan Cek suhu dan cuci tangan, serta pake masker.

“Yang paling penting, MTQ kini harus tetapkan protokol kesehatan, jaga jarak dan pakai masker itu paling utama, wajib 3 M, disiplin saling jaga, semua wajib diterapkan di setiap mimbar”, pungkasnya. *cky

Loading

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Silakan mengirimkan sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: planetdepok.com@gmail.com Terima kasih.