BALAIKOTA, PLANETDEPOK.COM – Wakil Walikota Depok Imam Budi Hartono (IBH), berjanji akan meningkatkan insentif guru honorer Sekolah Negeri dan Swasta.
“Salah satu dari 10 janji kampanye Idris – Imam yakni, meningkatkan insentif guru honorer, baik guru sekolah swasta maupun guru sekolah negeri. Itu akan kami realisasikan”, ujarnya saat membuka acara Focus Group Discussion (FGD) Kaleidoskop Pendidikan 2021, yang digelar Dinas Pendidikan Kota Depok, di gedung Dibaleka, Rabu (29/12/2021).
Selain itu, lanjutnya, ada program Kartu Depok Sejahtera (KDS), yang di dalamnya terdapat unsur beasiswa bagi siswa-siswa SD, SMP, SMA yang tidak mampu.
“Dengan adanya KDS beasiswa pendidikan itu, sekolah-sekolah swasta yang sudah mendapatkan, tidak boleh lagi menahan ijazah siswa karena tidak bayaran”, ujarnya.
Manfaat dari beasiswa pendidikan KDS tersebut juga, kata dia agar Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) lebih berkeadilan, bersih dan aman. *iki