Puncak Acara HUT RSUD Depok Ke 11

Direktur RSUD Asloe'ah Madjri memberi sambutan puncak acara HUT RSUD Ke 11, jumat (3/5/19) (foto:riki)
Direktur RSUD Asloe’ah Madjri memberi sambutan puncak acara HUT RSUD Ke 11, jumat (3/5/19) (foto:riki)

SAWANGAN, planetdepok.com – Usai menggelar rangkaian kegiatan dalam rangka perayaan HUT RSUD ke 11 dan Hari Jadi Kota Depok Ke 20, RSUD Depok menggelar Bazaar dan Tarhib Ramadhan, sebagai puncak acara tersebut, Jumat (3/5/19).

Direktur RSUD Asloe’ah Madjri atau akrab dipanggil Dokter Lulu menyampaikan, sejumlah kegiatan berupa Sunatan Masal, Seminar Masyarakat tentang jantung, Pekan Olahraga, RSUD Voice sudah dilaksanakan, dalam memperingati HUT RSUD ke 11 sekaligus Hari Jadi Kota Depok ke 20.

“Alhamdulillah semua kegiatan berjalan lancar dan bermanfaat bagi masyarakat. Selain itu, semua kegiatan dibuat juga untuk mengurai pekerjaan sehari-hari para staf dan dokter RSUD, menjadi sebuah kegembiraan bersama, untuk menjadikan Depok yang Unggul, Nyaman dan Religius”, terangnya.

Lulu juga menyampaikan, kini masyarakat yang ingin mendaftar dan mendapatkan pelayanan dari Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Depok, tidak perlu susah lagi. Dengan membuka aplikasi Depok Single Window (DSW) yang dimiliki Pemerintah Kota (Pemkot) Depok, masyarakat tidak perlu antre lagi untuk mendaftar.

” Untuk pasien lama yang ingin mendaftar ke poli bisa langsung membuka aplikasi DSW ini. Nantinya pasien akan langsung mendapatkan kepastian jam, agar bisa berobat ke dokter yang diinginkan”, ujarnya.

Informasi tersebut disampaikannya pada masyarakat, agar jangan ragu untuk menggunakan DSW. Dengan masuknya pendaftaran online RSUD Depok di aplikasi DSW, dapat meningkatkan pelayanan, pasalnya pasien akan langsung mengetahui, apakah kuota poli masih ada atau tidak. Selain itu juga mengurangi waktu antrean dan mempercepat pelayanan pasien.

“Selain daftar online, di aplikasi juga akan terlihat jadwal dokter RSUD Depok, kapasitas rawat inap, jadwal dokter tidak praktik, maupun informasi fasilitas kesehatan BPJS Kesehatan. Mudah-mudahan dengan ini akan lebih memudahkan masyarakat yang ingin ke RSUD Depok,” tandasnya.

Walikota Depok Mohammad Idris saat menghadiri Tarhib Ramadhan RSUD Depok mengatakan, dengan usia ke 11, RSUD diharapkan, semakin meningkatkan gedungnya, pelayanan, kuantitas serta kualitas pelayanan Sumber Daya Manusianya juga. ” Berbagai hambatan dan tantangan bisa di lewati, hingga 17 april lalu, RSUD Depok mencapai usia 11 tahun. Tahun ini akan dilanjutkan pembangunan gedung A dan C. DED  untuk RSUD wilayah timur, Cimpaeun Tapos juga sedang dikerjakan tahun ini”, paparnya.

Walikota menyampaikan, Banyak hal dilakukan RSUD, tapi masyarakat belum faham. “Contoh sudah 4 tahun menerapkan pelayanan gate away via online, tapi masyarakat masih saja melakukan cara biasa dengan datang langsung mengantri dan menunggu berjam-jam.Idris meminta, RSUD lebih aktif lagi sosialisasikan aplikasi-aplikasi tersebut, agar bisa banyak di manfaatkan masyarakat. *cky

Loading

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Silakan mengirimkan sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: planetdepok.com@gmail.com Terima kasih.