SUKATANI, planetdepok.com – SDN Sukatani 2 yang pada tahun 2020 lalu mendapat tambahan Ruang Kelas Baru (RKB) dari Pemkot Depok, ternyata kekurangan Mebeluer meja kursi belajar sebanyak 1 Rombel.
Plt Kepala UPTD SDN Sukatani 2 Jarmuji mengatakan, RKB yang baru dibangun tahun lalu berjumlah 7 ruangan, namun sebelum dibangun, sebenarnya ada 3 ruang kelas di depan, lalu dibongkar dan disatukan ke RKB yang baru.
“Ini dibangun tahun 2020, jumlahnya ada 7 RKB, dibawah 4 diatas 3. RKB ini akan kami gunakan untuk 1 ruang kantor Kepsek, 1 Perpustakaan di atas, 1 ruang guru. Sisanya kami gunakan untuk Rombel”, terangnya, Selasa, (2/2/21).
Jarmuji mengatakan, terkait Mebeluer meja dan kursi belajar siswa, saat ini masih kurang sebanyak 1 Rombel.
” Tahun lalu kita sudah mendapat Mebeluer sebanyak 24 pasang, untuk 2 Rombel, namun untuk tahun ini belum diketahui dapat lagi atau tidak “, ulasnya.
Menanggapi hal itu, Kabid Pembinaan SD Disdik Kota Depok Sada menjelaskan, untuk pengadaan Sarpras sekolah termasuk meubeler, yang memprogramkan serta kegiatannya, adalah bidang Sarpras.
” Nanti saya akan berkoordinaso dengan bidang sarpras sebagai tindak lanjut informasi ini”,pungkasnya. *cky