Balaikota, Planetdepok.com – Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Depok Supian Suri meminta kepada para Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemerintah Kota (Pemkot), segera input Rencana Umum Pengadaan masing-masing ke dalam Sistem Informasi Rencana Umum Pengadaan (SiRUP).
“Iya kita sudah minta OPD segera input RUP ke SiRUP, kemarin ada perangkat daerah yang presentasinya sangat kecil. Karena ini sangat berpengaruh terhadap catatan dari KPK atas keyakinan kita untuk merencanakan pengadaan di tahun-tahun berjalan,” ujarnya di Balaikota, Selasa (31/1/2023).
Ia menjelaskan atas waktu yang diberikan untuk melakukan penginputan RUP ke SiRUP adalah 28 Febuari. Untuk itu, ia berharap masing-masing kepala perangkat daerah supaya segara menginput data.
“Jadi, saya sudah titip kepada teman-teman ASN semua, khususnya kepala perangkat daerah. Justru di saat kita tidak melakukan upaya input, nanti malah menjadi pertanyaan,” ungkap Supian.
Ia harapkan, sebelum akhir Februari semua OPD sudah tuntas melakukan Input RUP di SiRUP dan segera melaksanakan program-program yang telah ditetapkan. *iki