Wujudkan Zero New Stunting, TP PKK Depok Berikan Workshop Kepada Kader Posyandu

Elly Farida

Elly Farida
BALAIKOTA, PLANET DEPOK. COM – Guna menekan angka stunting atau gagal tumbuh pada anak, Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kota Depok, menggelar workshop pemantauan tumbuh kembang menuju Depok Zero New Stunting.

Kegiatan yang digelar secara dalam jaringan (Daring) tersebut, diikuti oleh Pokja 4 TP-PKK dan kader Posyandu.

“Karena anak-anak yang ada di Kota Depok adalah aset yang harus kita jaga. Tumbuh kembangnya harus dimaksimalkan karena mereka adalah tumpuan bagi pembangunan dan masa depan kita,” ujar Ketua TP-PKK Kota Depok, Elly Farida, Jumat (20/8/21).

Dengan kegiatan tersebut, kata dia, dapat membantu kader PKK mewujudkan Depok Zero New Stunting. Selain itu, dibutuhkan pula penguatan Posyandu sebagai garda terdepan dari sebuah layanan kesehatan, dari, oleh, dan untuk masyarakat.

“Saya ingin menekankan bahwa ke depan mudah-mudahan, kader Posyandu ini semakin kokoh dan kuat,” harapnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Perlindungan Anak Pemberdayaan Masyarakat dan Keluarga (DPAPMK), Nessi Anisa Handari mengatakan, sejauh ini Pemerintah Kota (Pemkot) Depok telah melalukan berbagai upaya dalam penanganan stunting.

Di antaranya melalui program rembuk stunting, yang melibatkan seluruh dinas terkait, dunia usaha, berbagai perhimpunan, dan organisasi, termasuk TP-PKK selaku mitra Pemkot Depok.

“Saya berharap dengan kegiatan ini, kader Posyandu dapat mamahani stunting dan dapat membantu upaya pencegahan hingga pelaporan melalui aplikasi elektronik Pencatatan dan Pelaporan Gizi Berbasis Masyarakat (e-PPGBM),” utasnya. *cky

Loading

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Silakan mengirimkan sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: planetdepok.com@gmail.com Terima kasih.