DEPOK, PLANETDEPOK.COM – Memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-20 Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Wakil Walikota Depok Imam Budi Hartono (IBH), mengucapkan selamat Milad, seraya mengajak para generasi muda ikut mamajukan Indonesia, bersama Partai Politik (Parpol).
“Saya mengucapkan selamat Milad PKS ke-20, semoga PKS tetap konsisten melayani rakyat, melayani Indonesia. Bersama-sama kita bangun Indonesia dalam kebhinekaan, untuk bersatu dan berkolaborasi menuju Indonesia yang maju dan barokah,” ujarnya, Minggu (29/5/2022).
Dirinya juga mengajak generasi muda, untuk bergabung bersama Parpol, agar bersama-sama memajukan Indonesia.
Ketua DPD PKS Kota Depok itu pun berharap, PKS dapat terus melayani dan membantu rakyat yang sedang membutuhkan uluran tangan.
“Kita harumkan bangsa dan negara, dengan terus bekerja, beribadah yang akan membahagiakan dunia dan akhirat”, utasnya. *iki