BALAIKOTA, planetdepok.com- Sebanyak 1400 petugas gabungan seperti Kepolisian, TNI, Dishub, Satpol PP dan petugas lainnya ackan diterjunkan pada Operasi Lilin dalam pengamanan perayaan Natal dan Tahun Baru 2019.
Wakapolresta Depok AKBP Arif Budiman
saat gelar pasukan Operasi Lilin Jaya 2018 di Lapangan Balai Kota Depok, Jumat (21/12/2018) mengatakan pihaknya bersama anggota gabungan TNI, Dishub dan perangkat Pemkot Depok akan turun berdampingan dalam menjaga pengamanan perayaan Natal dan Tahun Baru 2019.
“Dari ribuan personil yang telah kita siapkan dalam menjaga keamanan Natal dan Tahun BarU 2019 kita dapat memberikan rasa aman dan nyama bagi warga Depok,” ujarnya.
Dia mengatakan penempatan personel disesuaikan dengan titik kerawanan yang ada di gereja serta tempat publik dipadati masyarakat dalam perayaan malam pergantian Tahun Baru 2019.
“Kita juga fokus terhadap pengamana kejahatan konvensional bagi rumah-rumah yang ditinggal kosong pemilik liburan antisipasi pencurian rumah dan tawuran pemuda,”katanya.
Sementara itu, Wakil Walikota Depok Pradi Supriatna berharap tidak hanya aparat kepolisian yang menjaga keamanan selama Natal dan Tahun Baru, namun peran serta masyarakat dapat turut andil menciptakan keamanan Natal dan Tahun Baru juga.
Namun Pemkot Depok tetap berperan sesuai dengan yang diamanatkan negara guna mengantisipasi potensi gangguan keamanan yang terjadi.
“Kita juga antisipasi dengan gelar apel bersama ini. Ini merupakan kolaborasi para petugas. Kami dari pemerintah sendiri, dalam rangka membantu TNI-Polri,” katanya.