Bogor, Planetdepok.com – Rencana Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor untuk merevitalisasi Gedung Kesenian, mendapat dukungan dari Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bogor.
Ketua DPRD Kabupaten Bogor Sastra Winara, menyambut baik inisiatif tersebut, sebagai langkah strategis dalam menghidupkan kembali ruang seni dan budaya di wilayah Bogor.
“Kalau gedung kesenian memang akan direvitalisasi, mangga pemerintah daerah, ditata supaya tempat ini manfaat,” ujarnya, Rabu (16/4/2025).
Sastra menegaskan pentingnya penataan yang optimal, agar gedung tersebut bisa diakses dan dimanfaatkan seluruh lapisan masyarakat, tidak hanya komunitas seni, tetapi juga untuk kegiatan sosial dan budaya yang lebih luas.
Meski menyatakan dukungannya, Sastra mengingatkan revitalisasi Gedung Kesenian perlu dilandasi oleh konsep pembangunan yang matang.
Hingga saat ini, menurutnya, DPRD belum menerima usulan resmi mengenai detail konsep revitalisasi dari Pemkab Bogor.
“Sampai sekarang belum ada konsep yang diajukan, jadi belum bisa kami nilai. Saya kira pak Bupati orang seni, mungkin nanti akan perbaiki lalu ditambah bangunan lain seperti apa,” katanya.
Ia berharap, Pemkab Bogor dapat segera menyusun dan menyampaikan perencanaan secara menyeluruh, agar proses revitalisasi dapat berjalan dengan arah yang jelas dan hasil yang optimal.
Sastra juga menilai, Gedung Kesenian memiliki potensi besar untuk dikembangkan sebagai pusat kegiatan budaya yang tidak hanya bersifat edukatif dan sosial, tetapi juga bisa mendukung pendapatan daerah.
Sebagai contoh, ia menyebutkan kegiatan halal bihalal dan acara memancing bersama yang baru-baru ini digelar di area Gedung Kesenian, sebagai wujud pemanfaatan ruang yang produktif.
“Kayak kemarenkan, halal bihala mancing bersama bermanfaat bisa mendapatkan pendapatan juga dari situ,” tambahnya.
Lebih lanjut, DPRD Kabupaten Bogor juga membuka peluang agar Gedung Kesenian, dikembangkan dengan konsep serupa Bogor Creative Center (BCC) yang ada di Kota Bogor.
Menurut Sastra, hal tersebut dapat memperkuat ekosistem ekonomi kreatif dan mendorong inovasi dari kalangan muda.
“Makanya kita berharap, pemerintah daerah tata sesuai kebutuhannya sekarang. DPRD akan selalu mensupport ketika memang itu bermanfaat buat masyarakat,” tutup Sastra.
Dengan dukungan legislatif dan perhatian eksekutif, revitalisasi Gedung Kesenian diharapkan mampu menjadi tonggak kebangkitan seni budaya di Kabupaten Bogor, sekaligus mendorong partisipasi masyarakat yang lebih luas dalam kegiatan seni, budaya, dan ekonomi kreatif. (iki)