Jakarta, Planetdepok.com – Mahasiswa Fikom IISIP Jakarta sukses menggelar Event Modern Dance, yang diperuntukan bagi seluruh SMA/K dan komunitas dance. Salah satu yang menjadi juara yakni, siswi SMAN 5 (Smanli) Depok.
“Acara ini diselenggarakan dalam rangka memenuhi tugas akhir mata kuliah Event Organizer, sekaligus sebagai sarana pembelajaran dan pengembangan kreativitas, dalam perencanaan serta pelaksanaan sebuah acara,” ujar Dekan Fakultas Ilmu Komunikasi (Fikom) IISIP Jakarta Dra Nurlina Bangun, M.S, dalam siaran pers yang diterima, Sabtu (17/1/2026).
Jadi mereka, tambahnya, bukan hanya menerima teori selama kuliah tetapi juga mempraktikkan bagaimana membuat sebuah event.
“Mulai dari ide, pengembangan konsep, penyelenggara event dan evaluasi setelah acara selesai. Sehingga mereka mengerti, bagaimana membuat sebuah event secara profesional,” utasnya.
Sementara itu, Ketua Pelaksana INSYNC Dance Competition Alicya Parera, mengucapkan terima kasih kepada Dekan Fikom IISIP Jakarta Dra. Nurlina Bangun, M.S, Zahra Fakhrana, S.I.Kom M.I.Kom serta dosen mata kuliah Event Organizer (EO) Fikom IISIP Jakarta Drs. Chaerul Tamimi M.I.Kom, para juri, serta seluruh peserta dan panitia.
Ia menyampaikan, berkat bimbingan para dosen pengajar dan dukungan para Dekan Fikom, hasil yang dicapai dalam event tersebut sesuai dengan ekspektasi lantaran acara tersebut berjalan lancar.
Alicya mengatakan, acara itu dibuka oleh MC Sandrina Aqiila dan Vaurrel Mario, serta turut dihadiri lebih dari 80 orang yang terdiri dari penonton dan suporter
Antusias penonton dan suporter, menurutnya sangat tinggi. Itu terlihat, dari penuhnya venue acara yang terletak di Aula IISIP Jakarta.
“Event ini diselenggarakan mahasiswa Fikom IISIP Jakarta ini, mengusung nama INSYNC Dance Competition dan bertujuan untuk menjadi wadah penyaluran bakat, serta kreativitas generasi muda di bidang seni tari modern,” bebernya.
Melalui kegiatan ini, tambah Alicya, para peserta diberikan kesempatan untuk menampilkan kemampuan terbaik mereka, sekaligus memperluas relasi antar sesama komunitas dance dan pelajar SMA/K.
Pemenang INSYNC Dance Competition, yaitu SMA Negeri 61 Jakarta sebagai Juara 1, Komunitas Differ sebagai Juara 2 dan SMA Negeri 5 Depok sebagai Juara 3.
Acara kemudian ditutup dengan suasana hangat dan penuh kebersamaan melalui sesi encore, di mana peserta, panitia, dan penonton berjoget bersama, menandai berakhirnya INSYNC Dance Competition dengan penuh semangat dan kebahagiaan. (iki)





