BALAIKOTA, PLANET DEPOK. COM – Pemerintah Kota (Pemkot) Depok melalui Ketua Panitia Seleksi (Pansel) telah mengumumumkan 8 peserta seleksi Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Depok yang lolos seleksi administrasi.
Pengumuman tersebut tertulis dalam surat bernomor 800/008-PST/BKPSDM/2021 tentang Hasil Seleksi Administrasi Pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Sekda Kota Depok Tahun 2021.
Dijelaskan dalam surat itu, terdapat delapan nama calon Sekda Kota Depok yang berhasil lolos dalam seleksi administrasi. Yaitu Kepala Dinas Perumahan dan Pemukiman (Disrumkim) Dudi Mi’raz, Sekretaris DPRD Depok Kania Parwanti, Kepala Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Manto, Kepala Badan Keuangan Daerah (BKD) Nina Suzana.
Kemudian, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Sidik Mulyono, Kepala Dinas Kearsipan dan Perpustakaan (Diskarpus) Siti Chaerijah Aurijah, Kepala Badan Kepegawaian Pemberdayaan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Supian Suri, dan yang terakhir Kepala Dinas Pemuda Olahraga Kebudayaan dan Pariwisata (Disporyata) Wijayanto.
Selanjutnya, bagi pelamar yang telah dinyatakan lolos seleksi administrasi, akan melanjutkan ke tahap seleksi berikutnya, yaitu, seleksi uji kompetensi dan pemeriksaan kesehatan serta tes Minnesota Multiphasic Personality Inventory (MMPI)-2.
Uji kompetensi akan digelar pada 2 Juni 2021 di Aula Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah (Bappeda). Kemudian tes kesehatan dan MMPI-2 dilaksanakan 7 Juni di RSUD Kota Depok. *cky