Lurah Duren Mekar Minta Warga Bantaran Kali Waspada Potensi Banjir

Lurah Duren Mekar Minta Warga Bantaran Kali Waspada Potensi Banjir
Plt Lurah Duren Mekar Ari Andriana W. (Foto : Diskominfo)

Duren Mekar, Planetdepok.com – Pelaksana Tugas (Plt) Lurah Duren Mekar Ari Andriana, mengimbau kepada warga tetap waspada terhadap potensi banjir, terutama bagi mereka yang tinggal di dekat bantaran Kali Angke.

Imbauan itu, menurutnya sebagai langkah antisipasi menghadapi curah hujan tinggi, yang masih berpotensi terjadi dalam beberapa hari ke depan.

“Bagi warga yang tinggal di sekitar bantaran Kali Angke, diimbau untuk tetap waspada terhadap potensi meluapnya air, terutama saat terjadi hujan deras,” ujarnya, Senin (10/3/2025).

Baca Juga:  Indosat Bangun Solidaritas Kuat Bersama Masyarakat Seluruh Indonesia

Ia mengatakan, ada sejumlah titik rawan banjir di wilayah Kelurahan Duren Mekar, di antaranya RW 7 Sawangan Elok dan RW 5 Bumi Sawangan Indah (BSI).

Bagi warga di lokasi tersebut, diharapkan untuk meningkatkan kewaspadaan serta melakukan langkah-langkah pencegahan, guna meminimalisir dampak yang mungkin terjadi.

“Alhamdulillah, hingga saat ini wilayah Duren Mekar masih dalam kondisi aman dari banjir dan bencana lainnya. Namun, kami tetap mengingatkan warga agar selalu siaga dan tidak lengah dalam menghadapi potensi cuaca ekstrem,” tuturnya.

Baca Juga:  Lurah Soleh Fasilitasi Pertemuan 4 RW untuk Mengatasi Banjir di PDM

Selain itu juga, masyarakat diminta untuk segera melaporkan kepada ketua lingkungan atau pihak kelurahan jika terjadi kondisi darurat, agar penanganan dapat dilakukan dengan cepat dan tepat.

Pihak kelurahan juga terus berkoordinasi dengan berbagai pihak, untuk memastikan kesiapsiagaan dalam menghadapi segala kemungkinan yang terjadi akibat cuaca ekstrem.

Baca Juga:  Ade Firmansyah Nilai Program Dana RW 300 Juta Berpotensi Timbulkan Masalah

“Jika ada kejadian, bisa langsung melapor ke ketua lingkungan ataupun ke kelurahan agar segera mendapatkan penanganan,” pungkasnya. *iki

Loading

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Silakan mengirimkan sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: planetdepok.com@gmail.com Terima kasih.