Pancoran Mas, Planetdepok.com – Kelurahan Pancoran Mas (Panmas), Kota Depok, memperkuat layanan kesehatan berbasis masyarakat, melalui pendirian Posyandu Seroja B RW 15.
Fasilitas ini ditujukan untuk meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan ibu hamil, balita, dan lansia sekaligus mendukung upaya pencegahan stunting.
Lurah Kelurahan Pancoran Mas M. Soleh menyampaikan, pembangunan Posyandu Seroja B merupakan hasil aspirasi warga yang disampaikan melalui Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang).
“Alhamdulillah, akhirnya Posyandu Seroja B RW 15 berhasil berdiri. Ini merupakan aspirasi warga yang disampaikan melalui Musrenbang dan dikerjakan oleh kelompok masyarakat (Pokmas), sesuai mekanisme pemberdayaan masyarakat,” terang Soleh, Selasa (6/1/2026).
Ia menjelaskan, kehadiran posyandu yang lebih representatif diharapkan mampu meningkatkan akses masyarakat terhadap layanan kesehatan dasar, khususnya bagi kelompok rentan seperti ibu hamil, balita dan lansia.
“Dengan hadirnya posyandu ini, masyarakat RW 15 dapat menikmati layanan kesehatan yang lebih baik, terutama dalam menekan angka stunting dan meningkatkan kesehatan ibu dan anak,” tambahnya.
Pembangunan Posyandu Seroja B, menelan anggaran sekitar Rp109 juta. Program ini merupakan usulan tahun 2024 yang direalisasikan pada tahun anggaran 2025, melalui Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Perubahan.
Soleh menegaskan pembangunan posyandu tidak hanya berorientasi pada penyediaan sarana fisik, tetapi juga sebagai bentuk tanggung jawab pemerintah kelurahan, dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik di bidang kesehatan.
“Keberadaan posyandu ini bukan sekadar bangunan fisik, tetapi wujud komitmen pemerintah kelurahan dalam memperkuat layanan kesehatan masyarakat,” katanya.
Warga RW 15 Pancoran Mas, menyambut positif keberadaan fasilitas tersebut. Salah satu warga, Ny. Umar, menyampaikan berbagai kegiatan posyandu kini dapat dilaksanakan dengan lebih optimal di lokasi yang baru.
“Kegiatan penimbangan balita, pelayanan kesehatan, hingga layanan untuk lansia sekarang bisa dilakukan di Posyandu Seroja B. Kami berterima kasih dan berharap, posyandu ini dijaga bersama oleh warga,” ujarnya.
Pemerintah Kelurahan Pancoran Mas berharap, Posyandu Seroja B RW 15 dapat menjadi pusat layanan kesehatan masyarakat yang berkelanjutan.
Dengan dukungan partisipasi warga, fasilitas ini diharapkan mampu meningkatkan derajat kesehatan masyarakat, serta memperkuat upaya pencegahan stunting dan pelayanan kesehatan dasar di tingkat kelurahan. (iki)





