CIPAYUNG, PLANETDEPOK.COM – Wakil Walikota (Wawalkot) Depok Imam Budi Hartono (IBH), menyerahkan secara simbolis memberikan Kartu Depok Sejahtera (KDS) kepada salah satu warga Kecamatan Cipayung.
“KDS adalah kartu yang disiapkan untuk membantu warga yang kurang mampu secara ekonomi, khususnya bagi warga miskin yang telah tercatat dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS)”, ujarnya usai memberikan KDS, saat melakukan monitoring penyerahan buku rekening BJB, program Kartu Depok Sejahtera (KDS) di kantor Kecamatan Cipayung, Kamis (23/12/2021).
Kartu sakti milik Pemkot Depok tersebut, kata dia punya tujuh layanan dan manfaat. Pertama pelayanan kesehatan gratis, jaminan kesehatan pengobatan gratis bagi keluarga tidak mampu dan jaminan kecelakaan kerja bagi pekerja rentan.
“Kedua, bantuan pendidikan bagi siswa dan mahasiswa berprestasi, Ketiga, jaminan ketersediaan pangan atau sembako, Keempat ada bantuan renovasi rumah tidak layak huni (RTLH)”, urainya.
Lalu manfaat yang Kelima, tandanya terkait santunan kematian. Keenam ada bantuan lanjut usia dan disabilitas pemberdayaan masyarakat Dan ketujuh, adalah pelatihan keterampilan, bantuan usaha dan penyaluran kerja,
“Yang menerima KDS ini adalah orang-orang yang kurang mampu,” pungkasnya.*iki