Kepala Puskesmas Cilodong Imbau Warga Tidak Panik Hadapi Hepatitis Akut

CILODONG, PLANETDEPOK.COM – Kepala Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Puskesmas Cilodong, dr Meri Safriani mengimbau masyarakat di wilayahnya untuk tidak panik menghadapi Hepatitis Akut, yang kini sudah menyebar di sejumlah negara.

Namun, tetap menumbuhkan sikap waspada terkait hal tersebut.

“Tidak boleh panik namun waspada saja,” kata Meri, Jumat (13/5/2022).

Meri menjelaskan, pihaknya melalui petugas Promosi Kesehatan (Promkes) akan rutin memberikan informasi kepada masyarakat tentang Hepatitis Akut.

Baik melalui penyuluhan dalam gedung maupun luar gedung.

“Bila masyarakat, khususnya orang tua yang menemukan gejala-gejala hepatitis pada anak untuk segera berkonsultasi ke dokter atau layanan kesehatan terdekat,” jelasnya.

Adapun gejala yang perlu diketahui adalah demam tinggi atau riwayat demam, perubahan warna urin gelap dan feses pucat, warna mata dan kulit menguning, gatal, nyeri sendi atau pegal-pegal.

Lalu, demam tinggi, mual, muntah, nyeri perut, lesu, hilang nafsu makan, dan diare.

“Untuk mencegah terpapar penyakit ini lebih baik mengantisipasinya dengan rajin mencuci tangan, minum air yang bersih dan matang, konsumsi makanan yang bersih, memakai masker dan jaga jarak, serta menggunakan alat makan sendiri,” pungkasnya. *iki

Loading

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Silakan mengirimkan sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: planetdepok.com@gmail.com Terima kasih.